Tips Dan Trik Bermain Game Mobile Legend Terbukti Berhasil Menang Terus

Pastikan Koneksi Internet Selalu Di Atas 128mbps Dan Stabil
Ini merupakan tips wajib, karena jika tidak, tips dan trik berikutnya tidak akan berjalan mulus. Dan ini merupakan kendala yang di hadapi kebanyakan gamer Mobile Legend Bang Bang, jika koneksi intenetmu dan tim stabil, rasio menang semakin besar. Karena bisa jadi tim musuh memiliki koneksi internet yang jelek.

Dari yang saya rasakan, Wifi dengan kecepatan diatas 128mbps merupakan kecepatan minimum. Dengan kecepatan internet segitu, waktu delay ping koneksi game adalah sekitar 30ms yang artinya sinyalnya bagus. Dan pastikan, internetnya stabil gak putus-putus atau tiba-tiba kecepatan turun.

Pilih Hero yang Tepat
Bermain sebagai team, kamu tidak boleh egois saat main game Mobile Legends. Kamu harus memperhatikan Hero apa yang dibutuhkan. Yang mana dalam satu team harus ada Tanker, Assasin, Marksman dan Mage. Jika tidak ada Hero yang mengisi, segera isi posisinya agar bisa membuat team yang kuat.

Tips Dan Trik Bermain Game Mobile Legend Terbukti Berhasil Menang Terus

Kebanyakan sih pasti males pake Hero Tank, lebih banyak nyampahnya ketimbang nge killnya wkwkwk. Tapi dari pegalaman saya klo kamu disuruh pake Tank mending Pake Hilda atau Gatotkaca. Selain sulit dikalahkan, ia juga punya basic atack yang lumayan besar, cocok buat kill hero lawan.

Pilih Emblem Yang Benar
Selain Hero, Emblem yang tepat juga sangat mempengaruhi performamu saat bertanding di Mobile Legends. Dengan menggunakan Emblem yang tepat dengan level yang tinggi, maka Hero yang kamu gunakan akan mendapatkan tambahan kecepatan, kekuatan, HP, serangan jarak jauh, dan lain-lain.

Sebagai contoh, jika kamu kebagian untuk menggunakan Tanker, maka pilihlah Emblem yang memberikan tambahan bonus Def dan HP. Sementara jika Marksman, fokus di Emblem yang bisa menambah Move Speed dan Attack.

Jangan Kebanyakan Ngetik
Dari pada menghabiskan waktu untuk mengetik, lebih baik anda manfaatkan waktu untuk berburu monster atau minion, nah dengan begitu anda bisa build level lebih cepat. Ketik pesan yang perlu saja.

Fokus Build Level di Awal Permainan
Tips Mobile Legends yang sangat penting adalah Leveling di awal-awal permainan. Semakin tinggi level Hero kamu, maka akan semakin kuat juga Skill-nya. Leveling bisa dilakukan dengan membunuh Creep atau monster, serta Hero lawan di arena.

Awal Main Pake Buat Farming 
Biasanya awal-awal main di gunakan untuk build level, build level bisa dengan cara membunuh minion atau farming dengan bunuh monster hutan dan turtle. Biasanya klo saya sih ngincar monster yg ditandai warna merah di peta. Soalnya monster yang satu ini bikin Mana Regen dan HP Regen jadi tinggi, jadi gak perlu Recall sekitar 2 menit.

Awal Main Jangan Napsu Kill
Seperti yang saya utarakan di point di atas, awal main dipake buat build level, alasannya? alasanya ya karena Atack Power ataupun Majic Power belum kebentuk sempurnya. Alhasil jika anda ngincer kill hero apalagi klo hero nya Tank, wah wah bukannya dapet kill malah dapet Kill Spree.

Pilh Spell Ability yang Tepat
Walau Hero dan Emblemnya sudah tepat, akan sedikit sulit jika Ability atau Spell yang kamu pilih ternyata salah. Untuk Marksman yang punya HP kecil, ada baiknya pilih Ability yang meningkatkan kecepatan. Jadi bisa kabur saat diserang.

Setiap Hero memiliki Ability yang berbeda, sesuai karakternya masing-masing. Jadi, kalo mau memnang terus saat main Mobile Legends, pastikan kamu memilih Hero, Emblem dan Ability yang tepat ya.

Pilih Gear Yang Sesuai
Uang yang kamu dapatkan dari hasil Leveling, bisa kamu gunakan untuk membeli Gear yang akan memperkuat Hero milikmu. Itulah alasannya kenapa build level sangat penting di awal permainan.

Namun ingat, beli Gear yang tepat guna untuk Hero milikmu. Ada baiknya kamu kumpulkan uang yang kamu dapatkan untuk membeli Gear yang mahal dan punya effek kusus. Soalnya bonus yang diberikan dari Gear game Mobile Legends akan semakin besar jika harganya semkain mahal.

Fokus Menghancurkan Tower
Bukan membunuh Hero lawan sebanyak mungkin, tujuan utama dari game Mobile Legends ini adalah menghancurkan tower lawan. Karena itu, seranglah tower lawan selagi ada kesempatan. Percuma banyak membunuh Hero lawan jika akhirnya ternyata tower arenamu hancur duluan.

Manfaatkan Momen War
Biasanya dipertengahan game ada namanya momen-momen war, dimana semua Hero berkumpul dalam 1 jalur buat keroyokan. Jika ternyata kalah dan jangan sampe semu hera mati semua, dan posisi terbaik adalah bertahan sambil build level dan kumpulin uang buat beli Gear yang mahal.

Jika di momen war kamu menang manfaatkan untuk push terus, dan jangan lupa salah satu dari tim supaya berinisiatif untuk kill monster Lord.