Tips Untuk Memutihkan Kulit Agar Tampak Cerah



Siapa sih disini yang tidak ingin memiliki kulit putih dan mulus, pasti semua ingin memilikinya buka?. Tetapi masalahnya, kulit ramaja cenderung berminyak dan berjerawat sehingga terlihat kusam, oelh sebab itu saya ingin mengulas sedikit mengenai warna kulit. Pada artikel kali ini Dukuntekno yang biasanya mengulas hal-hal berbau teknologi ingin memberi tips kesehata tubuh untuk memutihkan kulit agar tampak lebih putih.

Oke, kita pahami terlebih dahulu mengenai warna kulit, warna kulit dipicu oleh pigmen yang ada pada kulit, semakin banyak pigmen kulit maka akan semakin hitam kulit tersebut. Nah dengan anda sudah mengerti bahwa yang menyebabkan warna kulit menghitam adalah pigmen maka anda akan bertanya seperti ini, Apa yang membuat pigmen menjadi banyak dan mengapa setiap orang memiliki warna kulit yang berbeda-beda? jawabanya adalah umumnya warna pigmen dipengaruhi oleh garis keturunan atau disebut sebagai gen, tetapi ada beberapa faktor lingkungan yang dapat mempengaruhi warna kulit tetapi tidak sekuat faktor gen. Berikut beberapa hal yang dapat membuat warna kulit anda tambah cerah.

Hindari Sinar Matahari
Jika kulit terkena sengatan sinar matahari pada siang hari, pastinya kulit akan cepat sekali menjadi gelap. Dilemanya hal ini sering dialami oleh kulit bagian lengan dan kulit yang tampak dari luar sehingga terlihat belang-belang, tangan jadi hitam karena tidak terlindungi dari sinar matahari yang panas. Paparan sinar matahari membuat sebagian kulit menjadi lebih gelap dari pada bagian yang sering tertutup. Misalnya, tertutup oleh rambut, jilbab atau pakaian. Akhirnya, kulit jadi belang, gelap dan tidak menarik dipandang.

Gunakan SunBlock Ketika Keluar Rumah
Ketika anda keluar rumah, hal yang paling mudah untuk dilakukan adalah dengan menggunakan sunblock ketika melakukan kegiatan/aktivitas di luar ruangan, baik itu saat bekerja, maupun berenang atau berjemur di pantai. Sunblok yang tepat untuk aktifitas-aktifitas tersebut adalah sunblock dengan SPF 15 dan SPF 21 atau lebih sebagai perlindungan yang maksimal bagi kulit. Selain menggunakan sunblock tadi, kita juga bisa menggunakan paying, topi, atau baju lengan panjang untuk perlindungan bagi kulit yang terkena paparan sinar matahari.

Cukupi Kebutuhan Harian Vitamin C
Didalam tubuh manusia, vitamin C (asam askarbonat) adalah antioksidan utama dan terkuat. Vitamin C tidak dibentuk oleh tubuh, harus didapat dari luar melalui makanan atau suplemen (diminum atau disuntikkan). Makanan yang banyak mengandung vitamin C terutama buah-buahan seperti jeruk, jambu biji, lemon, papaya, tomat dan sayur-sayuran.

Fungsi vitamin C untuk kulit adalah mempertahankan dan membentuk kolagen sehingga kulit tetap kenyal dan lentur, mengurangi pembentukan melanin yang berarti kulit (seluruh tubuh) akan berwarna lebih terang seta cerah (efek ini yang diutamakan dalam suntik penutih). Selain itu melindungi kulit dari sinar UV (terbakar, flek, kanker, alergi) dan radikal bebas dari lingkungan, juga mempercepat penyembuhan luka.

Gunakan Kain Yang Lembut
Anda pasti tidak inginkan jika kulit anda terlihat belang-belang? dimana ada beberapa bagian kulit yang tampak lebih hitam dibanding pada area lain disekitar, hal ini kebanyaka disebabkan karena menggunakan kain yang kasar, kain jeans atau sejenis dapat membuat kulit menebal dan akhirnya membuat warna kulit tampak menghitam. Sealin itu juga pada bagian lipatan sepeti tumit, lutut, siku juga termasuk bagian kulit yang akan mudah menghitam. Untuk bagian tersebut coba secara rutin menggunakan lotion pencerah 3x sehari setelah mandi atau sebelum beraktifitas.

Hentikan Kebiasaan Menyentuh Kulit
Umumnya seseorang memiliki kebiasaan yang aneh, yaitu menyetuh kulit apalagi jika sedang ada jerawat di wajah, seolah-olah jari-jemari ini bergerak sendiri tanpa anda sadari dan meraba-raba area kulit berjerawat. Saya sendiri tak mengerti mengapa perilaku ini terjadi, entah apa pemicunya yang jelas apapun itu menyentuh kulit terlalu sering dapat menyebabkan kulit menghitam, biasanya akibat dari pembulu darah yang melebar, sehingga anda dituntut untuk fokus.